ADSENSE HERE!
Pernikahan Pangeran William dan Kate Middleton disebut-sebut sebagai yang termewah. Namun ternyata ada yang lebih mewah dari mereka. Ini dia lima pernikahan paling mahal yang pernah diselenggarakan, seperti dikutip dari MSNBC.
1. Amit Bhatia dan Vanisha Mittal
Tanggal: 22 Juni 2004
Biaya: US$ 78 juta atau sekitar Rp 666 miliar
Vanisha Mittal adalah putri dari pemilik perusahaan baja terbesar di dunia, Lakshmi N. Mittal. Ia dinikahi oleh Amit Bhatia yang seorang pengusaha asal London.
Pesta pernikahan keduanya yang berlangsung selama enam hari sungguh mewah. Mereka mendatangkan 1.000 tamu dengan menyewa 12 pesawat Boeing.
Pesta pernikahan berlangsung di Grand Versailles, Beirut, Lebanon. Untuk pesta tersebut, 45 koki ternama dilibatkan. 10 ribu bunga, kue pengantin yang sangat besar, dan para tamu wanita yang diberi hadiah mahal, itulah beberapa bentuk kemewahan pernikahan Vanisha dan Amit.
Pesta tersebut semakin fantastis karena kedua mempelai menyewa berbagai nightclub yang ada di kota Beirut. Keduanya ingin bernostalgia seperti layaknya kisah film Bollywood.
2. Kate Middleton dan Pangeran William
Tanggal: 29 April 2011
Biaya: US$ 34 juta atau sekitar Rp 209 miliar
Kerajaan Inggris biasa menggelar pernikahan serba mewah. Namun sepertinya pernikahan Pangeran William dan Kate Middleton lah yang menghabiskan biaya paling mahal, sampai saat ini.
Biaya Rp 209 miliar itu merupakan total dari berbagai pernak-pernik kebutuhan pernikahan pasangan kerajaan itu. Cincin pernikahan Kate misalnya, harganya mencapai US$ 136 ribu, kue pengantin US$ 80 ribu, gaun pengantin, US$ 70 ribu, bunga US$ 800 ribu, sewa kamar hotel untuk tamu US$ 550 per malam dan lain-lain.
3. Al-Muhtadee Billah dan Sarah Salleh
Tanggal: 9 September 2004
Biaya: US$ 5,7 juta atau sekitar Rp 48 miliar
Pernikahan termewah ketiga ditempati oleh Pangeran Brunei Al-Muhtadee Billah. Putra mahkota Sulta Brunei itu menikahi wanita yang baru berusia 17 tahun Sarah Salleh.
Pernikahan keduanya digelar selama seminggu dengan dimeriahkan kembang api. 103 mobil limousine juga digunakan dalam pernikahan tersebut. Sementara sang pengantin wanita mengenakan mahkota dari emas dan membawa bouquet bunga yang berhiaskan emas dan berlian.
4. Liza Minneli dan David Gest
Tanggal: 16 Maret 2002
Biaya: US$ 4,2 juta atau sekitar Rp 36 miliar
Pernikahan aktris dan penyanyi Liza Minnelli dengan promotor musik David Gest juga termasuk pernikahan termewah abad ini. Pernikahan keduanya menghabiskan Rp 36 miliar.
Dalam pernikahan tersebut, Michael Jackson menjadi pendamping pengantin pria. Sedangkan Elizabeth Taylor diminta sebagai pendamping pengantin wanita.
1.000 tamu yang hadir di pernikahan Minnelli dan Gest dihibur oleh Tony Bennett yang diiringi oleh 60 pemain orksestra. Para tamu juga mendapat sekotak kenangan-kenangan yang isinya merupakan hadiah dari selebriti ternama seperti Diana Ross, Lauren Bacall dan Mia Farrow.
Sayangnya pernikahan mewah tersebut tidak bertahan lama. Pernikahan pasangan yang diwarnai kasus kekerasan dan kecanduan obat-obatan itu hanya bertahan setahun.
5. Paul McCartney dan Heather Mills
Tanggal: 11 Juni 2002
Biaya: US$ 4,2 juta atau sekitar Rp 36 miliar
Mantan personel Beatles Paul McCartney menikahi model cantik Heather Mills pada 2002. Pernikahan keduanya berlangsung mewah di sebuah kastil di Irlandia. Setidaknya 300 tamu hadir di pernikahan tersebut, salah satunya adalah Bill Clinton.
Dalam pesta tersebut, para tamu bisa berdansa di atas lantai yang sangat luas. Mereka juga bisa naik yacht selama acara berlangsung.
Sama seperti Liza Minneli dan David Gest, McCartney dan Mills pun tidak bisa mempertahankan pernikahan mereka. Pada 2006, keduanya bercerai.
sumber : wolipop.com
ADSENSE HERE!
No comments:
Post a Comment
Komen dong, tapi yang sopan dan tidak spam ya